Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas, dan Leverage Terhadap Pengungkapan Laporan Keuangan pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di BURSA EFEK INDONESIA Tahun 2013-2017


Pengungkapan laporan keuangan diperlukan agar pengguna laporan keuangan dapat mempertimbangkan informasi yang relevan dan perlu diketahui terkait dengan apa yang dicantumkan dalam laporan keuangan dan kejadian penting yang terkait dengan item tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh likuiditas, profitabilitas dan leverage terhadap pengungkapan laporan keuangan. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 15 perusahaan yang telah dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa likuiditas dan leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan laporan keuangan pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017,sedangkan profitabilitas berpengaruh signifikan negatif terhadap pengungkapan laporan keuangan pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017.
SK.AK Soe 244 2019
SK.AK Soe 244 2019
Text
Indonesia
Universitas Widya Kartika
2019
Surabaya
LOADING LIST...
LOADING LIST...