Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis tingkat Abnormal Return saham dan volume perdagangan saham perusahaan sebelum dan sesudah kenaikan harga bahan bakar minyak 2013 pada perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Surabaya


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat abnormal return saham dan volume perdagangan saham perusahaan sebelum dan sesudah kenaikan harga BBM 2013 pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Penelitian dilakukan dengan menggunakan event study. Dari hasil analisis menunjukkan pengujian tingkat abnormal return dan volume perdagangan menghasilkan kesimpulan bahwa rata-rata abnormal return di sekitar hari berlakunya kenaikan harga bahan bakar minyak, yaitu 5 hari sebelum dengan 5 hari sesudah peristiwa secara statistik terdapat perbedaan yang signifikan. Pada 5 hari sebelum kenaikan harga bahan bakar minyak, investor tidak memperoleh abnormal return saham, sebaliknya 5 hari sesudah peristiwa, investor memperoleh abnormal return. Sedangkan terhadap volume perdagangan di sekitar berlakunya kenaikan harga bahan bakar minyak, secara statistik tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Hal ini dikarenakan sikap investor yang sangat berhati-hati dalam mengambil keputusan untuk melakukan investasi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI saat menunggu hasil keputusan kenaikan harga bahan bakar minyak.
Kata Kunci: Kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM), Abnormal Return, Volume Perdagangan Saham

2015
Sk.Ak Cas 119 2015
Sk.Ak Cas 119 2015
Skripsi Program Studi Akuntansi
Indonesia
Universitas Widya Kartika
2015
Surabaya
xviii - 86;29 cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...