Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis pengaruh harga, kualitas dan distribusi terhadap keputusan pembelian beras cap Laohan di toko Kencana Sari Surabaya


ABSTRAK
Beras merupakan suatu komoditi makanan pokok kita sehari – hari beras juga merupakan sumber pangan seluruh dunia. Perubahan sosial ekonomi sekarang ini juga turut mempengaruhi keputusan konsumen dalam membeli beras baik untuk kebutuhan primer maupun sekunder. Selain dari beberapa variabel yang dapat dikontrol oleh pemasar (Produsen) dalam usahanya untuk memberikan informasi dan mempengaruhi konsumen. Variabel – variabel tersebut antara lain harga,kualitas dan distribusi. Untuk menganalisis seberapa besar pengaruh dari variabel – variabel tersebut, penulis melakukan penyebaran kuesioner kepada 100 respoden yaitu konsumen yang pernah membeli beras Cap Lao Han di Toko Kencana Sari Surabaya.
Sedangkan dari hasil pengujian melalui analisis kuantitatif dengan uji F dapat disimpulkan bahwa variabel bebas secara bersama – sama mempengaruhi keputusan pembelian konsumen dengan nilai F hitung sebesar 13.823 dan nilai Ftabel sebesar 2.70 dalam hubungan secara simultan ini dihasilkan koefisien Determinasi (R2) yang menggambarkan bahwa besar pengaruh ketiga variabel bebas yaitu harga (x1), kualitas (x2) dan distribusi (x3) terhadap keputusan pembelian beras di Toko Kencana Sari Surabaya adalah sebesar 30,2% sedangkan sisanya 69,8% di pengaruhi oleh variabel yang lain. Melalui pengujian parsial dengan uji t menghasilkan nilai t hitung sebesar 4.426 dan t tabel sebesar 1.660

2011
Sk. Eko Pos 20 2011
Sk. Eko Pos 20 2011
Text
Indonesia
Universitas Widya Kartika
2011
Surabaya
x, 121 hal. ;29 cm.
LOADING LIST...
LOADING LIST...